BPS : Ekonomi Kalsel Tumbuh 4,84 Persen di 2023

c1 20240206 16114767
Kepala BPS Kalsel, Martin Wibisono

BANJARBARU – Badan Pusat Statistik (BPS) Kalsel mencatatkan pertumbuhan ekonomi Provinsi Kalsel pada 2023 mengalami peningkatan sebesar 4,84 persen jika dibandingkan dengan tahun 2022 (c to c).

Hal tersebut disampaikan Kepala BPS Kalsel, Martin Wibisono pada kegiatan jumpa pers di Aula BPS Provinsi Kalsel, Banjarbaru, Senin (5/2/2024).

Martin menuturkan, berdasarkan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) menurut lapangan usaha, yang mengalami pertumbuhan tertinggi adalah transportasi dan pergudangan sebesar 11,18 persen, diikuti penyediaan akomodasi dan makan minum sebesar 9,28 persen, serta Jasa Keuangan dan Asuransi sebesar 8,62 persen.

Struktur PDRB Kalsel menurut lapangan usaha atas dasar harga berlaku 2023 masih didominasi oleh Pertambangan dan Penggalian yang mencapai 30,82 persen, kemudian disusul Pertanian, Kehutanan dan Perikanan sebesar 11,37 persen, dan Industri Pengolahan sebesar 10,75 persen, serta Perdagangan Besar dan Eceran, Reparasi Mobil dan Sepeda Motor sebesar 9,66 persen. “Peranan keempat lapangan usaha tersebut dalam perekonomian Kalsel mencapai 62,60 persen,” ujar Martin.

Lebih jauh, berdasarkan sumber pertumbuhan tahun 2023, berasal dari lapangan usaha Pertambangan dan Penggalian sebesar 0,77 persen, Transportasi dan Pergudangan sebesar 0,73 persen dan Perdagangan Besar dan Eceran, Reparasi Mobil dan Sepeda Motor sebesar 0,57 persen.

Sementara itu, jika dilihat dari PDRB pengeluaran mencatatkan semua komponen pengeluaran mengalami pertumbuhan positif dengan tertinggi terjadi pada komponen Pengeluaran Konsumsi LNPRT yang tumbuh sebesar 8,32 persen, diikuti oleh Ekspor Barang dan Jasa sebesar 7,54 persen, Pembentukan Modal Tetap Bruto sebesar 5,55 persen, Pengeluaran Konsumsi Rumah Tangga sebesar 5,19 persen, dan Pengeluaran Konsumsi Pemerintah sebesar 4,83 persen.

“Sedangkan untuk Komponen Impor Barang dan Jasa sebagai faktor pengurang tercatat tumbuh sebesar 8,56 persen,” singkatnya.

Lebih jauh Martin menjelaskan, berdasarkan struktur PDRB Kalsel menurut pengeluaran atas dasar harga berlaku tahun 2023 masih didominasi oleh komponen Pengeluaran Konsumsi Rumah Tangga yang mencakup hampir separuh PDRB Kalsel yaitu sebesar 42,10 persen.

“Lalu diikuti oleh Pembentukan Modal Tetap Bruto sebesar 21,07 persen, Pengeluaran Konsumsi Pemerintah sebesar 9,92 persen, dan Net Ekspor sebesar 26,56 persen,” tukasnya. (lokalhits/mc kalsel)

Penulis Ani
Editor Ani

Artikel Lainnya

Solverwp- WordPress Theme and Plugin